JANGAN TAKUT MENGHADAPI UN !!!

Saturday, February 05, 2011
          UN memang sudah menjadi tantangan berat bagi siswa – siswa kelas 3, baik SMP maupun SMA. Ujian yang harus di lalui demi melanjutkan pendidikan , dan juga penentu masa depan kita seperti apa nantinya ? Bisa menjadi masalah yang serius jika kita melalaikannya. Ingat,, jangan anggap remeh UN, karena itu akan menentukan nasib kita masing – masing. Jika kita mampu menaklukannya maka kita akan sukses di masa depan, tapi sebaliknya jika kita tidak bisa menaklukannya maka kita harus bersabar menunggu kesuksesan itu datang. Menangislah sekarang sebelum kita menangis nantinya . . .
Oleh karena itu janganlah takut menghadapi UN, siapkanlah mental untuk menghadapinya. Tanamkan dalam hati kalau kita pasti LULUS . . . UN bukanlah ajang untuk adu kepintaran ataupun adu cepat, tapi UN adalah penentu masa depan kita.
Bagi Anda yang sebentar lagi menghadapi UN, siapkanlah mental yang kuat dan jiwa raga yang sehat.Bagaimanakah cara menaklukan UN ??? ikuti tips berikut :

  1. Pelajari kisi – kisi UN dengan baik karena itulah yang menjadi materi pokok UN.
  2. Perbanyaklah latihan soal.
  3. Buatlah kelompok belajar.
  4. Diskusi dengan guru mata pelajaran jika mengalami kesulitan.
  5. Lakukan penambahan jam belajar guna memantapkan semua pelajaran.
  6. Jangan memaksa otak untuk belajar dalam satu hari penuh.
  7. Istirahat yang cukup agar esoknya bisa segar kembali.
  8. Ketika menghadapi ujian, usahakan tetap focus dan konsentrasi.
  9. Mintalah restu kepada orang tua, karena orang tua akan senantiasa mendoakan keberhasilan anaknya.
  10. Berusaha dan berikhtiar sekuat tenaga.
  11. Dan yang terakhir yang paling penting adalah berdoa dan tawakal kepada Tuhan YME, setelah kita berikhtiar sekuat tenaga dan apapun hasilnya kita harus terima dengan ikhlas.
Sekian tips dari saya, semoga dapat bermanfaat bagi sobat sekalian yang akan menghadapi ujian nasional . . . . . Thank You.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔

Ads